Dalam perkembangannya, pustakawan sekolah harus kreatif dalam mengembangkan program literasi disekolah, salah satu yang perpustakaan kembangkan dan fasilitasi adalah rak untuk pojok baca di tiap kelas. Tujuan dari penyediaan rak untuk pojok baca kelas adalah untuk memudahkan siswa mengakses buku meski di dalam kelas.
Pojok baca ini merupakan pemanfaatan sudut ruang kelas
sebagai tempat koleksi buku dari para siswa di tiap-tiap kelas. Koleksi buku
ini tidak dapat dipinjamkan ke kelas lainnya. Tanggungjawab penuh untuk koleksi
buku adalah para siswa didalam kelas tersebut. Dengan membawa koleksi bku dari
rumah untuk di baca oleh teman-temannya dan akan rutin di ganti setiap sebulan dua minggu
sekali.
Pengenalan pojok baca
kelas ini diharapkan siswa mampu menanamkan budaya membaca sejak dari kelas
awal. Sudah seharusnya setiap lembaga
pendidikan berupaya menciptakan pojok baca sebagai pemanfaatan sudut ruang
kelas untuk tempat koleksi buku di tiap-tiap kelas. Selain itu dengan Pojok
baca ini diharapkan dapat merangsang peserta didik untuk lebih gemar membaca
dan melakukan aktivitas lain yang dapat megembangkan potensi dan daya pikir
mereka.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar