Penerjemah

English French German Spain Italian Dutch Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified

Cari Postingan

Rabu, 25 Desember 2019

Gendang Dumbuk

Sumber : forummarawisindonesia.blogspot.com


Hadroh merupakan kesenian musik islami yang sekarang mulai digemari di Indonesia, khususnya daerah jawa. Alat musik yang biasa digunakan dalam bermain hadroh yaitu kencer, bass, keprak/keplak dan dumbuk/darbuka, atau mungkin lebih.

Dumbuk?? Seperti apakah bentuknya? Mari mengenal lebih dalam mengenai dumbuk.

🎵
Dumbuk Pinggang
Dumbuk merupakan alat musik sejenis gendang yang berbentuk mirip dandang, Bagian tengah dan kedua ujungnya memliki diameter yang berbeda - beda, diameter terbesar pada ujung yang ditutup dengan selaput/membrean dari mika, kemudian disusul bagian ujung yang terbuka, sedangkan pada bagian tengah memiliki diameter terkecil. adapun disebut dumbuk pinggang karena dalam penggunaannya alat ini diletakkan di pinggang.

🎵
Dumbuk Batu
Bentuk alat ini mirip dengan dumbuk pinggang, hanya saja mempunyai ukuran yang sedikit lebih besar. adapun disebut dumbuk batu karena konon pada awalnya terbuat dari batu.

🎵
Darbuka (Caltiq)
Bentuknya mirip dengan dumbuk pinggang maupun dumbuk batu, terbuat dari bahan aluminium. Tim-tim marawis era saat ini lebih banyak menggunakan Darbuka (Caltiq) ketimbang dumbuk pinggang maupun dumbuk batu, khususnya pada acara-acara festival/lomba marawis atau hadroh karena suaranya lebih nyaring dan enak didengar.

Penanggung Jawab Ruang Musik : Bapak Kus Elmi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar